Advertisement
Advertisement

Pemdes Lubuk lancang bagikan BLT Ekstrem Tahap 2 Tahun 2023

Advertisement

Banyuasin-MMN, Bantuan langsung tunai (BLT) ekstrem tahap 2 yang bersumber dari dana desa tahun 2023 kembali di bagikan pemerintah desa lubuk lancang kecamatan suak tapeh kabupaten banyuasin, selasa 4 juni 2023.

Bantuan langsung tunai (BLT) ini memang sudah di anggarkan dari dana desa,dimana pagu anggaran tersebut sebanyak 20 persen untuk bantuan langsung tunai (BLT).

Bertempat di kantor desa lubuk lancang kecamatan suak tapeh, sebanyak 58 orang keluarga penerima manfaat (KPM)menerima bantuan langsung tunai(BLT) untuk priode bulan april,mei,juni sejumlah Rp 900.000,bantuan tersebut di serahkan langsung oleh kades lubuk lancang Rusdi tamrin secara simbolis kepada salah satu penerima BLT.

Menurut kepala desa lubuk lancang Rusdi tamrin, bahwa BLT ini memang di peruntukan bagi yang memenuhi syarat dan sudah melawati tahapan verifikasi, salah satu syarat nya adalah berpenghasilan di bawah Rp 11.633 perhari, atau di kategorikan miskin ekstrem, kata kades tamrin.

Advertisement

“Warga yang juga di kategorikan miskin eksrem yakni, lansia,difabel, tidak bekerja, memiliki penyakit kronis, tidak memiki tempat tinggal yang layak”, ucapnya.

Turut hadir dalam penyaluran BLT ini, pendamping desa kecamatan suak tapeh, muslimin, babinkamtibmas Bripka Arie satria, babinsa Sertu Adnan, para perangkat desa lubuk lancang, serta keluarga penerima manfaat (KPM), (Ali).

Advertisement

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *